KELINCI PERKELINCIAN RABBIT RABBITRY

Kelinci Tan

Posted in kelinci hias by perkelincian on Februari 20, 2010

Mengenal Jenis Kelinci Tan


Kelinci Tan (Tan Rabbit) ada empat varietas warna yaitu hitam, biru, coklat dan lilac. Kelinci Tan mempunyai berat rata-rata  4 pon, warna cokelat melengkung menghiasi bagian bawah dan leher , warna ini tanda yang unik dan mencolok mewarnai kelinci tan dan warna coklat kekuningan disebut aristokrat. Selain daripada itu kelinci tan memiliki bulu yang licin serta mengkilap. Kelinci Tan termasuk kelinci yang cerdas. Kelinci tan awalnya datang dari Inggris di mana Tahun 1887 berkembang biak di Derbyshire Inggris.  Kelinci Tan yang asli adalah lebih besar dan bagus dari kelinci tan yang sekarang yaitu agak kecil dan badannya ramping. Pada tahun 1920 kelinci Tan coklat mulai dikembang biakan.



RIPONTI RABBIT

Jual Kelinci & Pakan Kelinci dll

Gambar Kelinci Tan Coklat dan Biru

Komentar Dinonaktifkan pada Kelinci Tan

Kelinci Lionhead

Posted in kelinci lionhead by perkelincian on Februari 12, 2010
Kelinci lionhead (lionhead rabbit) adalah kelinci yang memiliki bulu surai yang menyerupai singa. Asal muasal kelinci lionhead  yaitu silangan kelinci swiss : jenis kelinci fox  atau pada versi  lain silangan dengan kelinci dwarf. Meski belum diakui ARBA, kelinci lionhead mulai populer pada dunia perkelincian tahun 2000. Kelinci lionhead memiliki  temperamen lembut, manis dan tidak agresif sehingga cenderung cocok sebagai hewan peliharaan. Usia kelinci lionhead memiliki rentang usia lima tahun sampai sepuluh tahun dengan berat kelinci sekitar 2,5 lbs sampai 3,5 lbs dengan berbagai variasi warna bulu. Untuk kelinci lionhead generasi pertama (F1) biasanya hasil silangan dengan kelinci ND untuk mendapatkan target kualitas pada surai dan tubuh kelinci atau kelinci lionhead generasi keempat (F4). Disamping kelinci lionhead dengan telinga tegak ada juga kelinci lionhead dengan telinga menjuntai (lop) dengan tetap memiliki surai (bulu-bulu lebat/panjang pada bagian atas kepala dan di bagian dada kelinci. 


lionhead kelinci


 

lionhead rabbit


 

RIPONTI RABBIT

Komentar Dinonaktifkan pada Kelinci Lionhead